Casillas: Saya Takkan Tukar Cristiano Ronaldo dengan Pemain Lain, Termasuk Neymar


Pesepakbola legenda asal Spanyol, Iker Casillas, akan membuat keputusan penting jika saat ini duduk di kursi manajemen Real Madrid. Kiper yang kini memperkuat FC Porto itu menyebut takkan mau menukar Cristiano Ronaldo dengan pemain lain, termasuk Neymar Jr (Paris Saint-Germain).

Usai membawa Madrid memenangi trofi Liga Champions ketiga beruntun, Ronaldo diisukan akan angkat kaki dari Estadio Santiago Bernabeu. Selain karena sudah meraih segalanya bersama Madrid, Ronaldo dilaporkan memiliki hubungan buruk dengan sang presiden, Florentino Perez.

Saat ini, ada dua klub yang diisukan tertarik kepada pesepakbola berusia 33 tahun. Kedua klub yang dimaksud ialah Manchester United dan Paris Saint-Germain (PSG). Akan tetapi ketimbang PSG, ibunda Ronaldo yakni Maria Dolores berharap sang anak dapat membela Man United, klub yang sempat diperkuat dalam kurun 2003-2009.

Meski begitu, bukan berarti PSG tak memiliki peluang. Les Parisiens –julukan PSG– siap memboyong Ronaldo dengan mahar 150 juta euro (Rp2,43 miliar). Selain itu, manajemen Madrid dilaporkan siap menukar Ronaldo dengan Neymar yang notabene sudah mereka incar sejak bursa transfer musim panas 2017.

Karena itu, ada wacana Ronaldo akan ditukar dengan Neymar. Hal itulah yang tidak diinginkan Casillas dapat terjadi. Sebab dalam pandangannya, Ronaldo merupakan pesepakbola luar biasa.

“Saya tidak berpikir Cristiano (Ronaldo) akan pergi. Cristiano bisa dibandingkan dengan Alfredo Di Stefano (legenda Madrid). Apakah saya ingin menukar Cristiano dengan Neymar? Tidak, saya tidak menukarnya dengan pemaina mana pun di dunia ini. Saya mengerti sepakbola mengalami perubahan, namun Cristiano adalah Real Madrid,” kata Casillas mengutip dari Sportskeeda, Kamis (31/5/2018).